Simply Homy Tawarkan 15 Fasilitas Plus Bagi Mitra Usaha

Simply Homy Tawarkan 15 Fasilitas Plus Bagi Mitra Usaha

Apakah Anda bingung mencari investasi yang prospektif di bidang properti?  Tak perlu bingung, menjadi franchisee Simply Homy Guest House solusinya.  Dimana menawarkan sejumlah keunggulan ketika Anda menjadi mitra (franchisee) Simply Homy Guest House.  Cukup menyediakan aset property anda yang tidak produktif (rumah, kos-kosan, apartemen) dan membayar kerjasama fee dengan biaya yang relatif  terjangkau dan Andapun akan mendapatkan sedikitnya 15  fasilitas plus bernilai ratusan juta rupiah.

Fasilitas-fasilitas tersebut di antaranya, pertama  pengelolaan manajemen profesional.  “Manajemen kami dikelola oleh para profesional  di bidang franchise yang terbukti berhasil menciptakan ratusan pengusaha sukses. Merek yang telah berhasil kami kelola di antaranya Simply Fresh Laundry,”  papar  Agung Nugroho Susanto, SH, Presiden Director/ CEO PT. Sushantco Indonesia (Simply Fresh Laundry).

Perkembangan bisnisnya sampai  Maret 2012 telah memiliki 203 outlet tersebar di seluruh Indonesia dari Aceh sampai Papua, di 85 kota di Indonesia. Sehingga mendapatkan penghargaan Jumlah Gerai laundry kiloan terbanyak dan terpopuler di Indonesia, hasil Riset Majalah Info Franchise pada bulan November 2010.  “Kami bahkan berusaha merambah pasar luar Indonesia.” Ungkap Agung kembali.

Kedua, sejumlah achievement yang diterima sebagai bukti profesionalitas.  Banyaknya penghargaan yang  telah diraih oleh manajemen Simply Group, sejak 2008 hingga saat ini sebanyak 27 achievement. “Ini  sungguh pencapaian luar biasa dalam waktu singkat meraih achievement yang begitu banyak.,” ungkap alumnus Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) Angkatan 2003.

Ketiga, adanya konsultan perhotelan Rutin. Manajemen Simply Homy terus memajukan kompetensinya dengan menggandeng beberapa konsultan yang ahli dibidang perhotelan, merupakan investasi yang diperlukan demi memajukan Simply Homy Guest House  Group.

Keempat, training berkelanjutan. Training berkelanjutan oleh Manajemen Simply Homy Guest House kepada staff di jaringan Simply Homy Guest House. Nilai ilmu training sendiri bernilai cukup besar karena diperoleh dari rekanan perusahaan yang merupakan konsultan hotel bintang 5.

Tria Meriza, S.IP,  Direktur Operasional Simply Group menambahkan, fasilitas kelima  yang akan diterima oleh franchisee adalah iklan di media lokal dan nasional.  Adanya iklan rutin oleh manajemen Simply Homy Guest House baik di media lokal maupun nasional. Keuntungan dari adanya bisnis jaringan (franchise) adalah iklan yang dijalankan memberikan efektifitas bagi seluruh share holder (brand terkait).

Fasilitas keenam, Simply Homy Guest House merupakan franchise Guest House pertama di Indonesia  yang memberdayakan aset properti menjadi lebih produktif. “Ini  merupakan hasil pemikiran visioner bagi orang yang ingin berinvestasi. Di mana berbisnis  properti yang dijadikan guest house keuntungan 6X lebih banyak dari hanya sekedar rumah dikontrakkan tahunan, “ kata Tria Meriza kembali.

Ketujuh, Simply Homy Guest House merupakan guest house pertama di Indonesia yang mendesain konsep unik dan menarik  segmen keluarga dengan prinsip syariah.  Konsep ini merupakan pertama di Indonesia di mana konsep rumah sewa harian dengan dasar prinsip syariah. Yang terjadi saat ini dasar-dasar syariah dalam bisnis sering dilupakan, demi tujuan meraup keuntungan sebesar-besarnya. Dengan dasar prinsip syariah membuat investasi yang anda tanamkan menjadi lebih berkah. Merupakan investasi yang tak ternilai harganya.

“Semua keuntungan tersebut akan Anda dapatkan dengan nilai investasi yang sangat terjangkau. Di mana lagi kalau bukan di Simply Group yang telah terbukti menciptakan ratusan pengusaha sukses,” kata  Tria. Jika ingin melihat fasilitas lain dari franchisee Simply Homy Anda bisa mengunjungi website www.simplyhomy.com.

Pada tanggal 18 Februari 2012, Simply Homy mengadakan pembukaan grand opening Unit Sariwangi, Bandung. Total unit Simply Homy saat ini telah berjumlah 18 unit tersebar di kota Yogyakarta dan Bandung. Dimana juga Simply Homy sedang mempersiapkan untuk ekspansi kota Makassar.

Presiden Direktur, Agung Nugroho Susanto seorang pria kelahiran Lampung ini berusaha memberikan manfaat bagi orang lain. Ia memiliki beberapa bisnis, yang terutama memimpin jaringan bisnis waralaba Simply Fresh Laundry.  Ia memiliki visi menjadikan produk asli Indonesia bisa merambah ke pasar internasional dengan mengibarkan bendera usaha,  PT. Sushantco Indonesia.

Pria yang hobi melakukan adventure dan  penyuka buku Quantum Ikhlas, buku karya Napoleon Hill, serta buku Robert T Kiyosaki. Simply Fresh Laundry merupakan waralaba pertama yang bergerak dibidang laundry dengan konsep cuci dan seterika per kilogram.

Berkat kepiawaiannya berbisnis Agung berhasil meraih penghargaan Top 10 Indonesia Franchise Start-up Reward tahun 2008 dengan omzet Rp 36 Milyar/ tahun. Ia juga mendapat  nominasi The Best Entrepreneurship Indonesia Franchise Start-up Award (Asosiasi Franchise Indonesia/ AFI & Franchise Magazine) pada tahun 2008.  Ia juga meraih penghargaan sebagai Juara 1 Wirausaha Mandiri pada tahun 2009 tingkat Nasional. Serta Penghargaan Internasional dari Asia Pasific Entrepreneur Award 2010 bersama perusahaan nasional Garuda Indonesia, Cipaganti, MNC Group dan lainnya.

Anda tertarik  menjadi franchisee Simply Homy Guest House? Hubungi kami di :

PT. VINDRA SUSHANTCO PUTRA (SUSHANTCO GROUP)

FRANCHISE GUEST HOUSE PERTAMA DI INDONESIA

Head Office :

Simply Homy Guest House & Hotel
Jalan Palagan Tentara Pelajar No.21, Yogyakarta.
Phone/Fax : +62 274 888 080
Hotline : +62 856 4356 7337
Email : sh_guesthouse@yahoo.com
Website : www.simplyhomy.com
Twitter : @simplyhomyGH
FB : FB.ME/SimplyHomyGH

142 Comments

  1. sy punya lokasi L = ±800 m2 dengan bangunan Rumah kondisi rusak/mangkrak, terletak di jl Soekarno Hatta(Pusat kota Probolinggo)/ tepi jln raya, jk menrut pantauan simply Homy layak jadi lokasi Homestay kirimkan Brosur n konsep kerjasama

  2. Pak saya punya apartement di bekasi barat , namanya apartement MUTIARA, penghuni sudah mulai banyak, letaknya pinggir tol, tepat keluar pintu tol bekasi barat. saya ingin kerjasama, furmiture kebetulan belum juga saya isi. gimana bentuk kerjasamanya

  3. Selamat pagi pak,

    Saya tertarik bekerja sama dengan simply homy, Saya mempunyai rumah di daerah salatiga dengan luas 800 meter bergaya pendopo jawa. Bisa minta brosur kerjasama nya ke email saya.

    Terima kasih

  4. Pak, saya mempunyai tanah yang cukup luas. Masih bingung mau di apakan. Mohon dikirim konsep kerja sama nya. Untuk perumahan.
    Terima kasih atas perhatian nya.

    1. Selamat pagi pak,

      Bisa pak, tapi konsepnya self management. Untuk info lebih lengkap bisa menghubungi marketing franchise e kami : 0856.4356.7337 (Denny)

  5. Bapak/ibu
    Simply Homy
    saya memiliki villa di daerah ciwidey kab,bandung.apakah bisa melakukan kerjasama.serta mohon informasi lengkap mengenai sistem dan hal2x lain yang terkait,dibutuhkan.
    Terima kasih

  6. Salam,
    Sapa memiliki 1 unit rumah di pusat kota medan yang ga dipake..
    Berapa investasi untuk franchise ini?
    Thanks

  7. Persyaratan rumah yang bisa dikerjasamakan. saya ada diwilayah Nitikan Sorosutan Umbulharjo.
    Ada Ruamh L.2 KTB.3 KTA.2 dibangun tahun 2000

  8. saya ada rumah type 85/200 di padasuka bandung, apakah layak untuk di franchise kan, mohon brosur dan konsep kerja samanya dikirimkan via email tks

  9. saya ada tanah dgn bangunan rumah yang sudah rusak & mangkrak 350m2..daerah porong sidoarjo dekat tol untuk jalan alternatif ke malang-sidoarjo.jauh dari lapindo.pinggir jalan.bagaimana bentuk kerjasamanya..mohon infonya.trm kasih

  10. Perkenalkan,saya rachmat dari kota solo.. Bisa tolong email-kan perihal penawaran kerjasama simply homy ke email saya? Terimakasih sebelumnya

  11. Suami saya memiliki relasi yang propertinya banyak kurang bahkan tidak berdaya guna. Apakah kami bisa mendapatkan passive income selaku pihak ketiga ? Mohon jawaban via email. Terima kasih

    1. Selamat pagi Bu Aulia, Untuk info penawaran dan produk, bisa menghubungi marketing hotline kami di : 0856.4356.7337 (Bapak Denny). Atau jika Bu Aulia berkenan, penawaran kerjasama akan kami kirimkan via email. Terima kasih

  12. Kami ada rumah di Makassar dan Malang, tolong infonya via email bentuk kerjasamanya bagaimana? Terima kasih sebelumnya.

  13. Selamat siang pak,
    saya punya rumah luasnya tanah 840m2 daerah kota garut dekat objek wisata cipanas garut saya minta info penawaran dan bentuk kerjasamanya gimana. thx sblmnya

  14. Sy punya rumah ϑΐ Tanjung pinang dan tertarik bekerja sama.,mohon kirimkan penawaran bentuk kerjasamanya

  15. Saya punya rumah di solo, sementara msh dikontrak tahunan, 2 kt/ 1km, dan 1kmr pembntu/1km, sblm sy beli rumah itu dijadikan guesthouse olh pemilik sebelumny, skrg pengen sy jdkan guesthouse lagi, bisa dikirim penawaran bentuk kerjasamanya. thanks

  16. Halo,saya ada apartment di Surabaya di dekat univ Petra Surabaya,high point apartment,masih kosongan,mohon bantuan kerjasamanya,terima kasih

  17. Salam..,

    Mohon dikirim info lewat email, bagaimana saya bisa mendapatkan pasif income sebagai perantara yg menghubungkan pemilik property dengan simply homy dan skema kerjasama untuk pengelolaan 1 unit apartement di Bandung? Trim’s..

  18. selamat sore,

    Saya ada rumah di daerah jogja utara, mohon info proposal kerjasamanya dpt dikirimkan via email, terimakasih.

  19. Bapak kami punya usaha penginapan dan kamar kost di Sangatta Kutai Timur dan rencana Balikpapan dan Semarang dan ingin mengembangkan dengan management yang lebih baik lagi dan kami berencana untuk bisa bergabung.Untuk itu ingin mengetahui lebih detail dan lebih banyak tentang usaha francise ini supaya lebih maju.

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *