Apakah Bisnis Franchise Yang Aman Bagi Pemula?

Apakah Bisnis Franchise Yang Aman Bagi Pemula?

Bisnis franchise yang aman tentunya menjadi keinginan bagi semua pihak. Menjadi pemula atau newbie memang pernah dialami semua orang. Pemula artinya baru akan mulai mencoba atau pertama kalinya melakukan dan belum ada pengalaman. Tak perlu untuk takut ketika menjadi pemula, segala hal bagi pemula adalah pembelajaran bukan tentang kegagalan atau kesuksesan. Jika ada yang bertanya, “Usaha apa yang aman bagi para pemula?” Jawabnya bisa apa saja, tergantung sudut pandang masing-masing, bisa ada juga bisa tidak.

Mayoritas orang menganggap tiada bisnis yang tidak beresiko, walaupun skala resiko tersebut bervariasi, dimulai dari yang paling minim resiko hingga resiko yang paling besar. Basanya pula bisnis yang beresiko besar, juga menjanjikan hasil yang besar pula. Tidak percaya? Contohnya bisnis di bidang property. Cobalah lihat, pengusaha-pengusaha property kebanyakan merupakan kaum elite yang bermain keuntungan dan resiko secara besar-besaran.

Untung saja, anda semua membaca artikel ini, dimana anda akan mengetahui bisnis seperti apa yang aman bagi pemula. Bisnis ini lebih dikerucutkan lagi ke arah franchise atau waralaba, supaya kita semua lebih mudah memahaminya. Kita ambil contohnya lagi pada bisnis di bidang property dimana disebutkan sebelumnya bahwa ada resiko besar dan keuntungan besar di dalamnya. Sejenak kita ubah bisnisnya menjadi franchise property. Seperti apakah itu jadinya? Apakah aman? Mari kita ulas bersama.

Setiap bisnis tentu butuh modal, termasuk pada franchise. Jika kita ingin memiliki franchise, tentunya kita memposisikan diri sebagai investor. Sebelumnya, kita telah mengetahui bahwa franchise adalah suatu bentuk duplikasi bisnis yang telah sukses dan mempunyai brand yang sudah dikenal luas, sehingga bisnis itu sudah teruji dan pasti sukses jika dijalankan mengikuti prosedur yang diberikan. Kita tinggal menyetor modal untuk membeli merk dagang tersebut dan menjalankannya. Inilah jaminan keamanan yang di dapatkan bagi para pemula. Disamping itu, anggapan yang beredar di masyarakat bahwa bisnis yang kestabilan dan keamannya paling bagus adalah bisnis yang menggunakan sistem syariah. Mungkin hal tersebut layak dipertimbangkan bagi kita para pemula.

Jika anda menginginkan mencoba franchise property, maka sangat dianjurkan berkonsultasi dengan yang sudah ahli dan sudah pula berpengalaman di bidang tersebut. Simply Homy misalnya, sebuah perusahaan waralaba Guest House Pertama dan Terbesar di Indonesia yang sudah berpengalaman dan profesional dalam mengolah puluhan property dengan sistem yang syariah. Tunggu apalagi? Tanggalkan julukan pemula anda dan mulailah untuk berbisnis.

Recommended for you

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *