Berbagi Berkah Ramadhan dengan bagi-bagi Takjil Gratis

Berbagi Berkah Ramadhan dengan bagi-bagi Takjil Gratis

Pahala Berbagi di Bulan Ramadhan

Bulan Ramadhan merupakan benar-benar kesempatan terbaik untuk beramal. Bulan Ramadhan menjadi kesempatan menuai pahala melimpah. Untuk itulah, banyak amalan yang bisa di kerjakan supaya menuai pahala yang luar biasa.

Tak perlu mewah-mewah, homiers bisa memberi sesuap nasi, secangkir teh, secuil kurma atau snack yang menggiurkan, hal tersebut sudah bisa menjadi ladang pahala. Karena itulah sudah sepantasnya kesempatan tersebut jangan sampai terlewatkan.

Inilah janji pahala yang Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam sebutkan,

مَنْ فَطَّرَ صَائِمًا كَانَ لَهُ مِثْلُ أَجْرِهِ غَيْرَ أَنَّهُ لاَ يَنْقُصُ مِنْ أَجْرِ الصَّائِمِ شَيْئًا

Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga.”[1]
Al Munawi rahimahullah menjelaskan bahwa memberi makan buka puasa di sini boleh jadi dengan makan malam, atau dengan kurma. Jika tidak bisa dengan itu, maka bisa pula dengan seteguk air. Sumber media dari rumaysho.com

Untuk itu tepat di tanggal 21 Mei 2019 Simply Homy berbagi takjil kepada pengendara yang melewati area tugu jogja yang seperti di ketahui banyak orang sebagai iconnya jogja.

Terpancar kehangatan team simplyhomy dalam memberikan takjil ini ke pengendara-pengendara di area tugu jogja.

Takjil-takjil yang di bawa oleh team simplyhomy tersebut di masukan kedalam kardus-kardus dengan tempelan kertas bertuliskan “takjil gratis” hal ini juga memudahkan para pengendara yang melintas baik mobil , truk, maupun motor  dsb yang dapat dengan mudah memahami hal ini .

Berikut foto-foto dokumentasinya yang bisa homiers lihat sebagai berikut :

Tampak tim supervisor simplyhomy yang mengenakan peci putih membagikan takjil ke penumpang truk kuning yang melintas di tugu jogja

takjil

Lalu tim supervisor simply homy bernama siddiq membawa kardus takjil.

takjil

Foto team simplyhomy berbagi takjil di sekitaran tugu, Nampak terlihat senyum bahagia mereka atas agenda bagi takjil ini,

takjil

takjil gratis

Supervisor dodo sedang memberikan takjil

takjil

Dan tak lupa kakak-kakak dinas perhubungan juga mendapatkan takjil dari simplyhomy

takjil

Alhasil kegiatan ini berlangsung lancar, karena banyaknya masyarakat yang menerima takjil gratis. Walaupun hanya sebagai makanan pembuka di kala berbuka puasa tetapi dengan niat yang tulus iklhas Alhamdulillah takjil yang simplyhomy bawa telah habis

Dan sebagai penutup homiers bisa simak video bagi-bagi takjil ini di bawah ini :

Semoga kegiatan ini dapat berlangsung seterusnya sehingga dapat membagi kebahagiaan bagi warga sekitar walaupun dengan bentuk yang sangat sederhana. Aamiin:)

Ikuti juga perkembangan berita simply homy lainnya di berita simplyhomy dan juga info penginapan di jogja, solo, bogor, dan tegal di simply homy guest house ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *